Unit Kegiatan Mahasiswa Seni STISNU Nusantara (SINUSA) telah menyelesaikan tahap terakhir pengkaderannya Yaitu Kemah Sastra Pada Sabtu dan Minggu, tanggal 24-25 Februari 2024. Bertempat di Gubug Kiwari Gunung salak Endah Kabupaten Bogor.
Acara dimulai dengan pelepasan calon anggota yang dihadiri Oleh Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan, Dr. KH. Mohamad Mahrusillah Zarkasyi M.A di Kampus STISNU Tangerang.
Dalam Kesempatannya, ia memberikan wejangan kepada panitia dan calon anggota yang akan berangkat, agar senantiasa menjaga nilai-nilai kesenian dan mempraktekkan nya dalam kehidupan sehari-hari.
“Saya berharap teman-teman semua bisa istiqomah menjaga nilai-nilai kesenian serta merealisasikannya dalam kehidupan, sehingga bermanfaat untuk semesta dan diri kalian sendiri,” tuturnya
Lebih lanjut, beliau juga menambahkan meskipun seni itu bebas dan abstrak, menjadi orang seni harus bisa beradaptasi dengan lingkungan.
“Jadi anak seni itu harus bisa beradaptasi dengan semesta. Misalnya ketika kita sedang dalam pengajian, sesuaikanlah pakaian yang pantas untuk dipakai saat pengajian, jangan disamain pakai celana sobek,” ungkap seorang yang biasa disapa Gus Mahrus itu.
Rangkaian kegiatan Kemah Sastra SINUSA berlangsung secara hangat dan Khidmat. Dari awal pelepasan hingga prosesi pembaiatan.
Ketua Umum SINUSA, Alya Nurkholiza mengajak semua anggota yang telah dibaiat, untuk menjadikan SINUSA sebagai wadah untuk belajar dan berkembang.
“SINUSA bukan punya saya sebagai ketua umum, Akan tetapi SINUSA adalah punya kita semua. Oleh karenanya jadikanlah SINUSA sebagai tempat teman-teman belajar dan berkembang serta membesarkan nama SINUSA”. Ucap perempuan yang kerab disapa teh Alya tersebut.
Terakhir ketua pelaksana Aldi Akbar Sanjaya turut berkomentar mengenai suksesnya kegiatan ini tidak terlepas dari kerjasama kawan-kawan panitia.
“Saya selaku ketua pelaksana meminta maaf yang sebesar-besarnya bila dalam kegiatan ini banyak kurangnya, dan terakhir saya ucapkan terimakasih kepada kawan-kawan semua atas kerjasamanya sehingga acara kemah sastra tahun ini berjalan dengan lancar dan sukses,” pungkasnya dalam rapat evaluasi akhir kegiatan. [heru andika]